Monday, January 28, 2013

AL-Qur'an Sebagai Hikmah atau Jimat ?

AL-Qur'an merupakan kitab terakhir yang di turunkan di dunia oleh ALLAH SWT, meliputi kitab-kitab sebelumnya seperti :

- Kitab Taurat yang di wahyukan kepada Nabi Musa As.
- Kitab Zabur yang di wahyukan kepada Nabi Daud As.
- Kitab Injil yang di wahyukan oleh Nabi Isa As.
- Dan yang terahir Kitab AL-Qur'an yang di wahyukan kepada Nabi Muhammad SAW.


Sebagai Umat Islam yang beriman, Kita wajib mempercayai bahwa ALLAH SWT telah menurunkan Kitab-Kitab di atas. 


AL-Qur'an di turunkan di dunia untuk menyempurnakan Kitab-Kitab yang sebelumnya di turunkan oleh ALLAH SWT, Karena Kitab sebelumnya seperti Injil (tidak bermaksud menjelekan) yang mengalami banyak perubahan sebelum di turunkanya oleh ALLAH SWT kepada Nabi Isa As. Oleh sebab itu kemudian di turunkanya Kitab Suci AL-Qur'an kepada Nabi Muhammad SAW untuk menyempurnakan Kitab sebelumnya. Selain itu AL-Qur'an diciptakan untuk menjadi Pedoman hidup Manusia demi menemukan jalan lurus menuju Surga.


Kitab Suci AL-Qur'an di ciptakan dan diturunkan di dunia ini secara ber angsur-angsur selama 22 Tahun 2 Bulan 22 Hari atau selama 23 Tahun. 13 Tahun di turunkan di Makkah dan 10 Tahun di Madinah. AL-Qur'an diturunkan pada Malam isnain (Senin) 17 Ramadhan.


Selain AL-Qur'an di turunkan untuk menjadi Pedoman hidup Manusia, AL-Qur'an juga di turunkan untuk menjadi Hikmah dan Kita sebagai Umat Muslim wajib untuk menjaga Hikmah yang telah di turunkan oleh ALLAH SWT. Namun ada kasus dalam mengartikan AL-Qur'an di turunkan sebagai apa, banyak Umat Muslim yang menganggap AL-Qur'an ini menjadi Jimat.


Di buktikan dengan banyak nya Umat Islam yang menganggap AL-Qur'an sebagai benteng hidup dari gangguan Jin ataupun Syetan. Padahal ALLAH SWT menurunkan AL-Qur'an bukan untuk Benteng ataupun memusuhi Jin atau Syetan. Sekali lagi saya tegaskan, bahwa AL-Qur'an di turunkan di dunia untuk menjadi Pedoman dan Hikmah yang harus di Jaga sebaik mungkin. Bukan malah menjadi Jimat atau benteng hidup dari gangguan Jin Syetan.

Sebenarnya Jin atau Syetan ada di dalam tubuh Kita, Namun banyak dari kita mengartikan Jin atau Syetan dengan bentuk Abstral seperti Pocong, Kuntilanak, Genderuwo, dan apalah itu namanya. Namun sebenarnya Jin atau Syetan tersebut melekat di dalam hati kita, mereka bisa berbentuk Sifat-sifat jelek seperti Iri hati, Dengki, Sombong, dan sifat-sifat jelek lain.

Kenapa Jin atau Syetan tersebut mengganggu dan melekat di hati kita ? karena Hati manusia merupakan Inti dari perilaku dan sifat manusia itu sendiri. 

Bagaimana kita mengusir dan menghilangkan Jin atau Syetan di dalam hati kita ? dengan cara membaca dan mengamalkan Surat An-Nas, Insya ALLAH hati kita akan terhindar dari sifat-sifat seperti iri hati, sombong dan lain lain. Maka hati kita akan menjadi tenang dan relax

Saya tegaskan, Sebenarnya Syetan atau Jin yang berbentuk Abstral merupakan halusinasi manusia belaka, sesungguhnya Syetan atau Jin terdapat dalam diri kita. Dan kita harus mengusir dan menghilangkan syetan atau jin tersebut dalam tubuh kita.
Dengan memperbanyak membaca AL-Qur'an maka dengan begitu Syetan atau Jin yang terdapat dalam tubuh kita akan hilang, dan efeknya bagi kita adalah dapat menjadikan kita sebagai umat yang sabar dan terhindar dari sifat jelek (Syetan atau Jin).

Semoga dengan informasi di atas kita dapat mengerti dan dapat mengartikan dengan benar bahwa AL-Qur'an di ciptakan di dunia sebagai Pedoman dan HIKMAH bukan menjadi JIMAT !

Tuesday, January 22, 2013

Triangle of Diamond Banyuwangi

Triangle of Diamond Banyuwangi merupakan Sektor Pariwisata andalan yang di miliki Banyuwangi.Sebutan Triangle of Diamond merupakan nama yang di ambil dari tiga daerah di Banyuwangi, yaitu :

- Gunung Ijen, Wongsorejo, Banyuwangi, Jawa Timur, Indonesia
- Plengkung (G-Land), Purwoharjo, Banyuwangi, Jawa Timur, Indonesia
- Sukomade, Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur, Indonesia 

Jika Kita melihat ke tiga daerah tersebut di Peta kemudian tarik garis lurus di ketiga daerah tersebut maka kita akan melihat bentuk segitiga yang menghubungkan antar daerah tersebut. Sebab itulah muncul sebutan Triangle of Diamond yang berarti Tiga Berlian.

Diantara ketiga daerah tersebut masing-masing mempunyai keunikan yang berbeda. Kawah Ijen yang memiliki Kawah belerang yang misterius, Plengkung (G-Land) yang mempunyai keindahan Alam dan Ombak yang besar, Sukomade yang mempunyai Penangkaran Penyu yang Atratif. Tidak salah jika ketiga daerah tersebut menjadi Pariwisata kebanggaan Banyuwangi.


GUNUNG IJEN
Seperti halnya Gunung lain, Kita akan menemukan Keindahan Alam yang eksotik ketika Kita berada di Puncak Gunung Ijen ini. Selain Keindahan Alam yang dapat kita nikmati ketika Kita berada di Puncak Gunung Ijen, Ternyata Gunung Ijen mempunyai keunikan tersendiri di bandingkan dengan tetangga Gunung ini seperti Gunung Widodaren, Gunung Merapi, Gunung Ranti dan Gunung Papak.

Gunung Ijen mempunyai Danau Gunung yang mempunyai tingkat ke asaman tertinggi di Dunia, yaitu ph0,5 dan Belerang yang berada dalam Sulfat ara yang begitu dalam.

Saat Kita mendaki Gunung Ijen ini, Kita akan menemukan Pondok Bunder yang pernah di bangun oleh Pemerintahan Hindia Belanda.

Fasilitas jalan yang di suguhkan untuk menuju Gunung Ijen sudah relatif baik dan dapat mendukung berbagai macam kendaraan. Untuk menuju ke Gunung Ijen :

Angkot: Banyuwangi-Licin-Jambu (45km) dari Jambu menuju ke Patulding dengan menaiki Ojek dan Chateran (sewa mobil). Dari Patulding di lanjutkan dengan berjalan kaki sejauh 3km, 1/2 dari perjalanan kaki tersebut merupakan perjalanan yang sangat memberatkan untuk para pejalan kaki. Karena di 1/2 perjalanan tersebut merupakan jalan berpasir dan menanjak. Namun setelah itu Kita akan menemukan jalanan turunan dan di barengi dengan pemandangan Alam pegunungan yang begitu Eksotik sejauh 250m.

PANTAI PLENGKUNG (G-LAND)
Pantai Plengkung merupakan Pantai yang berada di kawasan Taman Nasional Alas Purwo. Banyak Wisatawan menyebut Pantai Plengkung ini dengan sebutan G-LAND merupakan nama yang di ambil dari nama teluk Grajagan dan Green (karena saat kita berada di kawasan Pantai Plengkung Kita akan menemukan deretan keindahan alam yang masih Alami)

Pantai ini merupakan Pantai yang banyak di gemari oleh Wisatawan asing khususnya para Surfer Profesional, Karena Ombak di pantai Plengkung ini mencapai ketinggian 5m.

Banyak dari Surfer dari Bali yang datang menuju Banyuwangi dan singgah di Pantai Grajagan kemudian di lanjutkan dengan perjalanan Laut menggunakan Speed Boat. Namun tidak sedikit Wisatawan yang menginap di penginapan yang berada di Pantai Grajagan dan menikmati keindahan Alam yang Eksotik selain itu Sunrise yang ada di Pantai Grajagan tidak sedikit wisatwan yang tersepona dengan keindahan Sunrise Pantai Grajagan.
Biasanya pada bulan Mei dan Oktober merupakan bulan yang terbaik untuk Surfer.

Untuk menuju di Pantai Plengkung ini, Ada beberapa fasilitas jalan yang dapat Kita tempuh, yaitu melalui Perjalanan Laut dan Perjalanan Darat.

- Perjalanan Laut: Banyuwangi-Benculuk (35km) dengan menggunakan transportasi bus atau menggunakan transportasi lain seperti Angkot. Benculuk-Grajagan (18km) dengan menggunakan Transportasi Angkot kemudian di lanjutkan perjalanan dari Grajagan-Plengkung dengan melewati perjalanan Laut menggunakan Speed Boat.
- Perjalanan Darat: Banyuwangi-Kalipahit (59km) dengan menggunakan alat transportasi bus. Kalipahit-Pasaranyar (3km) dengan menggunakan Ojek atau sewa Mobil. Pasaranyar-trianggulasi-Pancur (15km) Pancur-Plengkung (9km) dengan menggunakan alat transportasi khusus.

PANTAI SUKOMADE
Pantai ini berletak di bagian barat daya kota Banyuwangi. Pantai ini mempunyai keindahan Pantai dan Pantai yang tenang. Sukomade merupakan hutan lindung yang biasanya menjadi tempat Penyu yang bertelur di bibir Pantai Sukomade.

Saat Kita berkunjung di Pantai Sukomade ini, Kita akan di bimbing oleh Pembimbing yang sudah berpengalaman untuk melihat Penyu Bertelur. Penyu betina dapat menghasilkan ratusan telur yang di taruh di Bibir Pantai. Biasanya Penyu mulai Bertelur pada jam 07:30 malam dan kembali ke Pantai pada jam 12:00 malam. 

Bulan Nopember dan Maret merupakan musim Penyu bertelur. Selain Kita dapat menikmati Keindahan Alam Pantai Sukomade, Kita juga dapat menikmati keindahan pantai Rajagwesi dan Teluk Hijau di setiap Perjalanan.

Untuk menuju ke Pantai Sukomade, Anda dapat menggunakan alat Transportasi Umum maupun Transportasi pribadi, Namun harus Anda ketahui bahwa jalan yang di tempuh berbukit dan di rekomendasikan untuk menyesuaikan kendaraan yang Anda gunakan.

Dari Banyuwangi-Pesanggaran (60km) kemudian di lanjutkan menuju ke Sarongan (20km) kemudian melanjutkan perjalanan Sarongan-Rajagwesi-Sukomade (17km). dan juga tersedia Cottage dan Camping Ground untuk para pengunjung yang menginap.


Mungkin cukup sekian dari saya, Semoga ketiga daerah yangt di sebut dengan sebut Triangle of Diamond ini dapat menjadi sektor pariwisata banyuwangi yang dapat mengharumkan nama Banyuwangi menjadi tempat wisata yang di Rekomendasikan untuk wisatawan.

Friday, January 11, 2013

Hukum Islam Memejamkan Mata Saat Sholat

Assalamualaikum .. Kali ini Saya akan Berbagi sebuah Informasi Sekaligus menjawab pertanyaan seorang teman saya yang kurang lebih pertanyaanya seperti ini :


Pertanyaan : "Menurut mu Apakah Hukum Islam saat kita melaksanakan Sholat mata kita terpejam?? Dan apakah hukum islam saat kita berdzikir mata kita juga terpejam ??"


Tentu saja pertanyaan tersebut membuat saya kaget, bagaimana tidak?? Saya saja bukan seorang Ulama' dan juga buka Ustadz tapi kok di tanya masalah Agama padaku hehehehe.


Tetapi saya juga berusaha untuk menjawab pertanyaan teman Saya itu dengan cara mencari Sumber Informasi dari Para Ulama' dan Ustadz di desaku dan mencari Informasi dari Internet, dan Akhirnya saya menemukan Jawaban untuk pertanyaan teman saya tadi hehehhe.


Informasi yang saya dapatkan setelah bertanya dan mencari Informasi dari para Tokoh Agama dan juga Internet dapat Saya simpulkan kurang lebih seperti ini :


Saat kita melaksanakan Sholat dan mata kita sedang terpejam (Merem) ternyata pada hukum Islam dapat di katakan Makruh. "Ketika saya melaksanakan Sholat dengan mata terpejam Saya merasa lebih Khusyu' dan merasa lebih dekat dengan ALLAH SWT". Padahal apa yang sedang teman Saya lakukan itu tidak boleh dilakukan.

Karena saat kita melaksanakan Sholat dengan hukum yang Makruh Sholat tersebut Tidak Sah dan tidak diterima. Saat kita melakukan Hal ini kita akan menyerupai orang Majusi saat memuja Api. Dimana mereka memejamkan Mata-Mata mereka. Selain itu Saat kita melakukan Sholat dengan memejamkan Mata dapat dikatakan Bahwa perbuatan tersebut menyerupai Orang Yahudi dan minimal Hukum yang di peroleh Adalah Haram.

Kecuali disekeliling kita terdapat sesuatu yang dapat memecah Konsentrasi kita, Maka perbuatan Seperti Memejamkan Mata itu boleh di lakukan. Namun jika kita memejamkan Mata hanya kita ingin lebih Khusyu' maka Perbuatan tersebut di Makruh-kan dan jika kita mencari ke-Khusyu'-an dengan cara yang Makruh maka Tidak Boleh dan dapat di katakan Haram

Sebaiknya kita membuka Mata dan berusaha Untuk Khusyu' dalam melaksanakan Sholat maupun Dzikir. 

Semoga Informasi di Atas dapat menambah Wawasan dan dapat bermanfaat buat Anda. CUkup Sekian Informasi yang dapat Saya Share buat Anda. Salam !!!
Amiiin

Tuesday, January 1, 2013

Kiamat 2012 Gagal, 2017 Jadi Sasaran

Hay Sahabat Blogger !!! wah gak terasa ya sekarang udah tahun 2013 .. Semoga di Tahun 2013 ini semua keinginan kita bisa tercapai ya ... amiiin .

oh ya , Sahabat Blogger saat ini lagi maen di mana aja sih ?? pastinya menyenangkan ya ,

Kalian masih ingat gak tantang ramalan mama loren tentang hari kiamat 2012 ?? pastinya masih ingat dong .. Ramalan tersebut sempat membuat Dunia gempar. Padahal kiamat itu kan hanya ALLAH yang tau, kenapa manusia kok jadi sok tau gitu ya ?? sebagai balasanya mama loren sendiri yang kiamat hahahahaha :D .

Tetapi kita sebagai umat muslim harus bisa mendo'akan agar amal dan perbuatanya di terima oleh ALLAH amiiin. 

Namun tidak hanya mama loren yang mengemukakan hari kiamat terjadi pada tahun 2012, tetapi juga orang asing yang mengemukakan hari kiamat terjadi tahun 21-12- 2012 dengan ramalan Suku Maya. Orang yang kayak gini gak wajib di tiru Sahabat Blogger karena telah menyebarkan Omong kosong yang berdampak kepada ketakutan semua umat manusia di dunia.

Karena sok tau nya manusia setelah Ramalan kiamat 2012 gagal sekarang berganti tahun 2017 tepatnya pada tanggal 1 januari 2017. Padahal badan Antariksa Amerika NASA mengemukakan bahwa bumi akan baik-baik saja, tidak hanya bebrapa tahun tetapi miliyaran tahun yang akan datang.

Namun karena sok tahu nya manusia, para orang-orang yang tak bertanggung jawab mengemukakan bahwa 2023 akan terjadi ber akhirnya dunia. Isu apa pun yang menyebutkan prediksi dunia akan berakhir di tanggal tertentu, Sesungguhnya semua itu hanya berisi tentang kebohongan dan kepalsuan orang yang tak beriman belaka.

Kita sebagai umat muslim wajib memeprcayai bahwa hari kiamat itu ada dan kita sebagai umat muslim juga wajib mempercayai bahwa hari kiamat itu hanya ALLAH SWT yang mengetahui, ALLAH SWT merahasiakan terjadinya kiamat karena DIA memperintah kita untuk selalu mempersiapkan diri untuk datangnya hari kiamat itu.

Untuk itu kita harus menambah keimanan kita terhadap ALLAH SWT tuhan pencipta Alam Semesta, dengan cara memperbanyak kebajikan dan mengurangi kebatilan.
Sesungguhnya ALLAH Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.

Jangan sampai kita terjebak oleh hasut manusia yang sesat, sesungguhnya ALLAH SWT Maha Pengampun.

Mungkin hanya segitu saja yang dapat saya share untuk Anda semoga Artikel di atas dapat bermanfaat buat Anda, intinya perkuatlah Iman dan Perbanyaklah Kebajikan. Bukan Saya sok Arif namun, mumpung kita masih hidup dan masih mempunyai banyak waktu untuk bertaubat dan mendekatkan diri kepada ALLAH SWT Pencipta Alam Semesta ...

Salam ,,
Selamat Tahun Baru.